Tax Avoidance: Evaluasi Dampak Profitabilitas dan Leverage

Main Article Content

Patricia Silviana
Vinny Stephanie Hidayat

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana profitabilitas dan leverage mempengaruhi penghindaran pajak. Sampel penelitian mencakup 41 perusahaan makanan & minuman sub-sektor industri barang konsumsi yang tercatat di BEI/Bursa Efek Indonesia antara tahun 2019 sampai 2021. Teknik purposive sampling dengan pendekatan Nonprobability Sampling digunakan untuk pengambilan sampel penelitian. Kriteria yang telah ditentukan untuk memilih sampel dalam penelitian ini: (1) Perusahaan makanan & minuman sub-sektor industri barang konsumsi yang tercatat di BEI/Bursa Efek Indonesia berturut turut selama 2019 sampai 2021. (2) Perusahaan makanan & minuman sub-sektor industri barang konsumsi yang tercatat di BEI/Bursa Efek Indonesia yang mengantongi laporan keuangan komprehensif 2019 sampai 2021. (3) Perusahaan makanan & minuman sub-sektor industri barang konsumsi yang tercatat di BEI/Bursa Efek Indonesia yang tidak menghadapi defisit selama periode 2019 sampai 2021. Analisis regresi berganda yang dipakai sebagai metode pada penelitian ini membawa kepada hasil penelitian bahwa variabel profitabilitas memiliki pengaruh terhadap penghindaran pajak (tax avoidance), di sisi lain, variabel leverage tidak memiliki pengaruh terhadap penghindaran pajak (tax avoidance). Penelitian lebih lanjut tentang penghindaran pajak dapat mengambil manfaat dari penelitian ini, yang juga memberikan wawasan baru yang berharga.
Kata kunci: Profitabilitas, Leverage, Tax Avoidance

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Silviana, P. ., & Hidayat, V. S. (2024). Tax Avoidance: Evaluasi Dampak Profitabilitas dan Leverage. Journal of Accounting, Finance, Taxation, and Auditing (JAFTA), 6(2). https://doi.org/10.28932/jafta.v6i2.9277
Section
Articles